Selasa, 15 April 2014

MENGUNGKAP MISTERI NOMOR HANDPHONE





Hallo, kali ini aku mau membahas sebuah buku berjudul MENGUNGKAP MISTERI NOMOR HANDPHONE karya Ki Ngawur Permana dan Nyi Damar Sagiri. Dari judulnya, ketahuan dong kalau ini bukan novel/teenlit/kumcer. Ya, ini nonfiksi. Tips dan trik mengenali tujuan hidup seseorang lewat nomor handphonenya.

Pertemuan pertamaku dengan penulis buku ini yaitu ketika momen book launch novel kedua kak Dwi Andhika, 11 April 2014 lalu di Teebox Café. Nyi Damar Sagiri, seorang isteri atau perempuan yang mandiri dan tangguh menurutku. Benar atau tidaknya, hanya beliau dan Tuhan yang tahu. Hehehehe
Aaaa covernya kayak cover film-film horror gitu. Suka sama jenis tulisan judulnya. Mengingatkanku pada Bioskop Indonesia Trans TV.

Bab tentang Angka Universal menyampaikan ilmu-ilmu yang belum ku ketahui, dan baru ku ketahui setelah membacanya. Tapi kurang lengkap, kurang berisi, terlalu sedikit. Sepertinya bisa puluhan halaman khusus untuk Angka Universal saja jika penulisnya mau mengungkapkan. Bikin penasaran soalnya.

Bab 1 sampai 7, aku membaca dan mengikuti dengan cermat. Kita bisa tahu makna angka-angka 4 digit terakhir dari nomor handphone kita. Kita juga bisa tahu nomor inti dari nomor handphone kita, beserta maknanya. Ini permainan yang seru banget. Mendadak jadi banyak ingin tahu karakter orang-orang gitu lewat nomor handphonenya. Dan mengenai nomor handphoneku sendiri, aduh gimana ya? Nyaris tepat, sumpah.

Bab 8, Makna Nomor Berpasangan. Nah, ini lho alternative yang memudahkan kita mengetahui arti terpendam dari dua digit angka nomor handphone kita.

Pokoknya, buat yang penasaran sama makna empat digit dari belakang nomor handphonenya, baca deh buku ini.

Kalau aku, gak akan percaya sebelum membacanya sampai habis atau sampai selesai. Setelah membaca dan mengerti, wah keren juga ya. Bisa jadi panduan kita untuk memiliki nomor handphone yang baik dan bagus.
Tapi, ibarat makan siang, ini buku baru menu beratnya aja. Sebenarnya masih bisa dijabari lagi atau dilebih lengkapi lagi atau ditambah rinciannya lagi. pokoknya kayak masih bisa dibikin dua atau tiga buku lagi gitu deh. Kan ada makanan ringan, nah, masih perlu itu agar semakin pintar mengetahui makna nomor handphone.

Hehehe. Ditunggu ya mas, mba. Ditunggu buku-buku selanjutnya. Keren banget.
  

Delisa, Kirana Kejora dan Nyi Damar Sagiri


MENGUNGKAP MISTERI NOMOR HANDPHONE
Ki Ngawur Permana dan Nyi Damar Sagiri

2 komentar:

  1. Dek Delisa, saya Athoillah. Bukunya ditulis dengan pendekatan Matematis, Psikologis, Spiritual, atau bagaimana, dek Delisa?

    BalasHapus
    Balasan
    1. silakan tanya penulisnya kak, mbak Nyi Damar. soalnya saya hanya me-review hehe

      Hapus